Jurnalismewarga.id- PEMATANG SIANTAR | Guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif Polres Pematang Siantar bersama TNI bersinergi melaksanakan”Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) yang dipimpin oleh Kabag Ops Kompol Bayu Putra Samara,S.I.K.,M.H,Minggu 01 Mei 2023 pada pukul 01.00 Wib.
Dalam Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kanit Ident IPTU Mianto,Kanit Regident IPDA M.Faizal,S.Tr.K,Kanit Narkoba IPDA Rudi Setiawan,Personil Kodim 0207/ Simalungun, Personil Piket Pos Pengamanan,Personil Piket Fungsi dan Personil Propam Polres Pematang Siantar.
Kapolres Pematangsiantar AKBP Fernando SH, SIK melalui Kabag Ops Polres Siantar Kompol Bayu Putra Samara,S.I.K.,M.H menjelaskan bahwa kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) ini dilaksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat kota Pematang Siantar khususnya pada malam hari sampai dengan subuh.
Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan TNI-POLRI ini membuktikan Soliditas dan kekompakan TNI-POLRI dalam menjaga Harkamtibmas diwilayah Kota Pematang Siantar khususnya pencegahan dan penindakan kepada kendaraan R2 yang menggunakan Knalpot blong (racing).
“hasil dari pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) melakukan penindakan kepada kendaraan R2 yang menggunakan Knalpot blong (racing) sebanyak 2 unit dan sudah diamankan di polres Pematamg Siantar,” Ungkap Bayu.(ArD)