Jurnalismewarga.id – SILOU KAHEAN | Pelaksanaan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di lapangan merdeka Nagori Dolog Kecamatan Silou Kahean Kabupaten Simalungun, Rabu(17/8/2022), janggal. Pembacaan teks Proklamasi, bukannya anggota DPRD Simalungun atau yang mewakilinya, tapi justru dibacakan oleh sekretaris Pangulu Silou Dunia, Fadli.
Sekretaris DPRD Simalungun, Marolop Silalahi mengatakan bahwa sesuai SPT, Anggota DPRD Simalungun Karvan Saragih sebagai pembaca Teks Proklamasi di Silou Kahean.
“Sesuai SPT nya ketua DPRD adalah Bpk Karvan Saragih, Seharusnya pak Karvan Saragih yg membaca sesuai surat perintah Ketua DPRD,”
jawab Sekwan saat dikonfirmasi melalui jaringan seluler. Rabu(17/8/2022) pukul14.00.
Sementara itu, Ketua komisi C DPRD Simalungun, Andre Sinaga, saat dimintai keterangan terkait hal tersebut mengatakan sepengetahuannya seluruh Indonesia biasanya yang membacakan teks Proklamasi adalah DPRD.
“biasanya, Ketua DPRD udah perintahkan siapa yang bacakan teks di Kecamatan,” ujarnya.
Hal senada juga dikatakan Anggota DPRD Simalungun dari Fraksi Perindo, Saida Purba menyatakan bahwa sangat janggal bila hal itu terjadi.
“Sangat Janggal, karena Kami anggota DPRD sudah di SK kan, jadi gak boleh suka suka,” Ungkap Saida.
Disisi lain, Camat Silou Kahean saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa adanya kesalahan pahaman antara protokoler dengan panitia.
“Memang yang sudah ditentukan baca teks proklamasi itu harusnya anggota dewan yang ditunjuk, jadi ada kesalahan komunikasi,” tutup camat.
Sedangkan, Anggota DPRD Simalungun Karvan Saragih yang dihunjuk sebagai pembaca teks proklamasi di Silou kahean tidak dapat dikonfimasi.(ArD)