Jurnalismewarga.id – Medan | Walikota Medan, Bobby Nasution, melantik 194 Dewan Hakim dan Dewan Pengawas di 9 cabang perlombaan pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-55 Kota Medan tahun 2022, Jumat (18/2/2022). Pada pelantikan dimaksud, tampak Bobby Nasution mengenakan Gotong, yang merupakan salah satu perlengkapan pakaian adat tradisional Suku Simalungun. Gotong seperti yang dikenakan Bobby, merupakan penutup kepala untuk laki-laki, yang biasanya dikenakan saat acara-acara kebesaran.
Dewan Pengawas dan Dewan Hakim yang dilantik ini, diharapkan dapat menjaring bibit unggul pencinta Al-Quran, untuk mengharumkan nama Kota Medan.
“Saya berpesan kepada Dewan Pengawas dan Dewan Hakim yang baru dilantik, agar menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab, obyektif, dan jujur dalam memberi penilaian, ” ujar Bobby.
Gelaran MTQ ke-55 ini, akan dibuka pada Jumat (18/2/2022) sore. Siarannya dapat disaksikan melalui live streaming di kanal youtube MTQ ke-55 Kota Medan Tahun 2022.(Red)