Jurnalismewarga.id Pamatang Bandar |
Pada tahun 2023 ini, Tim Penggerak PKK Kabupaten Simalungun kembali menggelar Festival Lomba Tari Tortor Simalungun dan Marturiturian Tingkat Remaja Kabupaten Simalungun. Kegiatan pertama tahun 2023 ini dimulai dari Kecamatan Pamatang Bandar dan berlanjut ke kecamatan lainnya selama dua bulan kedepan. Akan ada 32 kecamatan lagi yang secara bergiliran akan mengadakan kegiatan festival lomba tari tortor dan Marturiturian pada tingkat kecamatan.
Menurut camat kecamatan Pamatang Bandar PH. Siregar dalam kata pengantarnya mengatakan, kegiatan festival lomba tari tortor dan Marturiturian PKK Kecamatan Pamatang Bandar ini diikuti oleh 11 nagori. Dalam lomba ini akan diambil juara 1 sampai juara 3 dan 3 lagi juara harapan masing-masing dari tortor dan Marturiturian. “Pemenang 1 dan 2 hari ini akan mengikuti kompetisi ditingkat Dapil dan pemenang pada hari ini trophy pemenang akan diserahkan langsung oleh Ibu Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun” Katanya. Juri dalam lomba hari ini terdiri dari Zahara Girsang, Jan D Wilson Sinaga dan Megaria Br Girsang.
Dalam kata sambutannya, Ketua TP PKK Kabupaten Simalungun ibu Ratnawati Sidabutar Radiapoh Hasiholan Sinaga mengatakan kegiatan ini dilakukan setiap tahun. “Ini sangat berguna bagi perkembangan anak. Dengan adanya kegiatan ini ketergantungan anak pada permainan gatget pada hari ini dapat kita redam. Juga dengan kegiatan ini anak-anak dapat semakin pintar berbahasa Simalungun, semakin mengenal bahasa Simalungun, mengenal apa itu Hiou, tortor atau marturiturian” Katanya.(*)