Jurnalismewarga.id – SEMBAHE | Mobil Avanza yang terseret arus banjir bandang di Sungai Sembahe, Kecamatan Sibolangit,Kabupaten Deliserdang,ditemukan dengan kondisi ringsek, Minggu (30/4/2023).
Kepala Pelaksana BPBD Deliserdang, Amos Karo-Karo mengatakan mobil pengunjung yang terseret arus banjir bandang ditemukan oleh warga.
Mobil tersebut terseret arus banjir bandang sejauh satu kilometer dari titik awal mobil terparkir.
“Udah ditemukan di Lembah Gunung, kira kira satu kilometer lebih dari titik awal,” Kata Amos Karo-Karo melalui seluler kepada Tribun Medan, Minggu (30/4/2023).
Dia mengatakan kondisi mobil tersebut dalam keadaan ringsek akibat terjangan air sungai dan hantaman bebatuan serta pohon yang ada di Sungai Sembahe.
“Kondisinya Ringsek parah,”ucapnya.
Mobil tersebut pun hingga saat ini belum di evakuasi dari aliran Sungai Sembahe, dikarenakan pihak BPBD masih melakukan koordinasi dengan pemerintah setempat dan sedang mencari pemilik mobil tersebut.
“Kita masih perlu menyiapkan peralatan dan juga sudah malam. Kita masih mau koordinasi dengan Camat, Kepala Desa dan sedang mencari pemilik mobil,” katanya.
Saat itu para pengunjung yang sudah menyadari akan datangnya air bah dari aliran pemandian alam tersebut langsung bergegas menyelamatkan diri masing-masing.
Mereka tampak menepi dan menjauhi sekitar sungai menuju tempat yang lebih tinggi untuk menyelamatkan diri.
Dan benar saja tak lama setelah itu tampak air bah yang mengalir deras menuju aliran sungai yang sebelumnya tenang itu.
Hal itu sontak membuat para pengunjung yang menyaksikannya terkejut dan seketika panik.
Aliran air yang tak lagi tenang itu tampak membawa puing-puing dari pondok yang berada di sisi sungai tempat di mana pengunjung biasanya beristirahat.
Di lain sisi sungai tersebut tampak seorang warga yang sempat mengabadikan momen di mana satu unit mobil keluarga terseret derasnya air banjir di sana.
Mobil berwarna putih itu tampak terombang-ambing di tengah sungai.
Muncul dugaan masih ada penumpang di dalam mobil tersebut.
Hal itu pula yang membuat warga yang menyaksikannya semakin panik.
Namun meskipun demikian belum dapat dipastikan apakah di dalam mobil tersebut benar ada korban jiwa ataupun tidak.(tribun)