Jurnalismewarga.id – SILOU KAHEAN | Menjelang Pilkada 2024, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) silou kahean menggelar audiensi ke kantor Camat silou kahean di desa Nagori Dolok, jalan besar nagori dolok kecamatan silou kahean kabupaten Simalungun, Rabu(10/7/2024).
Audiensi tiga komisioner panwascam yakni Reza Gea Prawira selaku Ketua, Arifin Damanik kordinator divisi penanganan pelanggaran dan sengketa, Vicky Wahyudi Kordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat disambut hangat oleh camat Silou Kahean di ruang kerjanya.
Ketua Panwascam Silou Kahean Reza Prawira mengatakan kedatangan panwascam merupakan langkah awal untuk menjalin kerja sama dalam mensukseskan pelaksanan Pilkada 2024 yang akan datang.
“Jadi audiensi kita dengan pak Camat beserta jajarannya hari ini, yang pertama dalam rangka silaturahmi, kemudian perkenalan diri dan menjalin kerjasama baik dalam hal komunikasi dan berbagi informasi berkaitan dengan kelancaran pelaksanaan Pemilu,” ungkap Reza didampingi Arifin Damanik dan Vicky Wahyudi.
Selain itu, panwascam silou kahean juga memberikan surat himbauan kepada camat silou kahean terkait netralisasi ASN sesuai dengan Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor 6 Tahun 2018 Tentang Pengawasan netralitas pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) anggota Tentara Nasional Indonesia, dan anggota kepolisian negara republik Indonesia.
“Kita juga sudah memberikan surat himbauan dalam upaya pencegahan terjadinya Pelanggaran pada Pilkada 2024, dimana ASN hendaknya menahan diri untuk tidak melakukan berbagai tindakan yang menyalagunakan wewenang dan menggunakan fasilitas jabatannya untuk kepentingan partai politik tingkat Kecamatan Silou Kahean,” Ujarnya.
Hal yang sama, Arifin Damanik kordinator divisi penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa mengatakan audiensi tersebut juga dilakukan dalam rangka membangun sinergitas di tingkat kecamatan untuk menyuskseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.
“Intinya koordinasi dan membangun sinergitas ini sangat penting dalam menyukseskan Pilkada 2024 mendatang,” Kata Arifin.
Sementara itu, Camat Silou Kahean Bill Morgant Saragih, S.STP mengucapkan terima kasih atas kedatangan panwascam di ruangannya, dan merupakan langkah positif dalam membangun kerja sama forkopimcam dengan panwascam dalam mensukseskan pilkada nantinya.
Ia menegaskan, pentingnya kerjasama semua pihak dalam menghadapi Pilkada 2024 agar pemilu 2024 berjalan dengan lancar dan damai.
“Terima kasih atas kedatangan kawan kawan panwascam, semoga kerjasama yang terjalin dapat semakin erat dan bermanfaat bagi kelancaran Pilkada 2024, untuk keberhasilan sangat perlu peningkatan sinergitas dan kolaborasi berbagai stakeholder guna mendukung Pilkada 2024,” katanya.(ArD)